6 Oleh – Oleh Khas Solo yang Terkenal

Resep Serabi Notosuman Sederhana Rumahan dari Dapur Mama Hanum

Tidak afdol rasanya jika berkunjung atau berwisata dengan tidak membawa oleh-oleh ketika pulang. Begitupun saat anda berwisata ke Solo, anda wajib membawa oleh-oleh khas Solo untuk dibawa pulang ke rumah.

Lantas, apa saja oleh-oleh khas Solo yang patut dibawa pulang? Berikut 6 oleh-oleh khas Solo yang terkenal:

  1. Serabi Notosuman

Selain di Bandung, surabi juga menjadi makanan khas Solo. Cuman bedanya surabi Solo mempunyai pinggiran yang lebih renyah dan panjang dengan rasa yang gurih manis legit.

Serabi Notosuman merupakan satu serabi Khas Solo yang terkenal. Serabi Notosuman terbuat dengan bahan utama dari tepung beras, daun pandan, santan, gula yang dimasak dengan tungku kecil sampai matang.

Serabi Notoman tersedia dalam beragam pilihan rasa yang menggugah selera. Mulai dari rasa original yang gurih, strawberry, pandan, keju, cokelat, hingga durian. Yang menariknya, serabi dikemas dengan cara digulung daun pisang sehingga bisa dibawa dengan mudah.

Serabi Notosuman milik Ny. Lidia dan Ny. Handayani ini bisa anda dapatkan di Jl. Moh. Yamin, Serengan, Kota Surakarta.

 

  1. Batik Solo

Selain Jogja dan Pekalongan, Solo juga terkenal sebagai salah satu kota Batik terkenal di Jawa Tengah. Batik Solo sangat cocok dijadikan sebagai oleh-oleh untuk orang-orang di rumah.

Ada banyak jenis batik yang bisa anda pilih mulai dari batik biasa hingga motif keraton yang khas dan elegan.

Bukan hanya berbentuk kain saja, batik pun bisa anda dapatkan dalam bentuk baju, jaket hingga kerajinan tangan.

Jika tertarik untuk menyaksikan langsung proses pembuatan batik, anda bisa mengunjungi Kampung Laweyan atau Kampung Kauman.

 

  1. Souvenir

Souvenir atau kerajinan tangan khas Solo bisa dijadikan oleh-oleh ketika anda berkunjung ke Kota Solo. Souvenir khas Solo ini bisa berbentuk gantungan kunci, wayang, gerabah, miniatur, pin dan lain sebagainya.

Toko Javenir Oleh-oleh menjadi salah satu tempat yang bisa anda kunjungi untuk membeli berbagai oleh-oleh souvenir khas Solo sebagai kenangan. Toko ini beralamat di Jl. Adi Sucipto Colomadu.

 

  1. Brem Solo

Brem Solo memiliki ciri khas berbeda dengan brem yang berasal dari Madiun. Brem yang biasanya berbentuk lempengan persegi panjang, tapi brem Solo berbentuk bulat seperti koin dengan ukuran yang cukup besar.

Brem terbuat berbahan utama dari sari ketan hitam yang difermentasikan dan dibentuk sesuai dengan yang diinginkan.

Untuk bisa mendapatkan brem, anda bisa menemukannya di beberapa pusat oleh-oeh khas Solo dan beberapa tempat dengan harga yang terjangkau.

 

  1. Kaos Khas Solo

Kaos khas Solo bisa menjadi oleh-oleh untuk dibawa ke rumah setelah pulang dari Solo. Ada banyak tempat di Solo yang menjual berbagai kaos-kaos menarik seperti di Toko Klamben yang berada di Pusat Grosir Solo.

Di tempat ini anda bisa menemukan berbagai macam kaos menarik khas Solo dengan motif dan desain gambar yang bagus.

 

  1. Serundeng

Setiap daerah di Indonesia memiliki serundeng dengan versi dan citarasa khasnya masing-masing, termasuk Solo. Adapun ciri khas serundeng khas Solo terletak pada bumbu yang digunakan seperti ketumbar, lengkuas, bawang merah, kunyit, asam jawa, dan lainnya.

Serundeng khas Solo memiliki rasa yang lebih gurih dan manis dengan warna kuning cerah. Banyak orang yang memasak serundeng ditambahkan dengan empal atau potongan daging sapi supaya rasanya lebih nikmat.

Selain itu, serundeng Solo awet dan tahan lama sehingga cocok untuk dijadikan oleh-oleh ketika berkunjung ke Solo.